Thursday, April 19, 2012

Do'a dan Zikir Ibu Hamil



Postingan ini ditujukan untuk semua preggy ladies yang lagi expecting. aahh i know your feeling. belum lagi basa-basi orang yang nanya "kok belum melahirkan juga?". yup itu masuk salah 1 basa basi yang basi setelah "kapan hamil?". menurutloo? hahaha.. kalau hati kebat-kebit berzikirlah. Nah ini nih kunci gw bisa tenang kontraksi 2 hari lebih. semuanya diambil dari buku Panduan Pintar Kehamilan untuk Muslimah. Buku ini dah dibeli setahun sebelum gw hamil. haha napsu.

1. Doa2 selama masa kehamilan

a. Doa tobat dan penyerahan diri

"Ya Tuhan kami, kami telah menganiaya diri kami sendiri. Jika Engkau tidak mengampuni kami dan memberi rahmat kepada kami, niscaya kami termasuk orang-orang yang merugi." (QS Al A'raf [7]: 23)


"Ya Tuhan kami, sesungguhnya kami telah beriman. Ampunilah segala dosa kami dan peliharalah kami dari siksa neraka." (QS Ali IMran [3]: 16)


b. Doa memohon rezeki untuk dapat menghidupi keturunan

"Ya Tuhan kami, sesungguhnya aku telah menempatkan sebagian keturunanku di lembah yang tidak mempunyai tanaman di dekat rumah Engkau (Baitullah) yang dihormati. Ya Tuhan kami, (yang demikian itu) agar mereka mendirikan shalat. Jadikanlah hati sebagian manusia cenderung kepada mereka dan berilah mereka rezeki dari buah-buahan, mudah-mudahan mereka bersyukur." (QS Ibrahim [14]:37)


"Ya Tuhan kami, sesungguhnya Engkau mengetahui apa yang kami sembunyikan dan apa yang kami lahirkan. Tidak ada sesuatu pun yang tersembunyi bagi Allah, baik yang ada di bumi maupun yang ada di langit." (QS Ibrahim [14]: 38)


c. Doa memohon keturunan yang saleh

"Ya Tuhanku, jadikanlah aku dan anak cucuku orang-orang yang tetap mendirikan salat. Ya Tuhan kami, perkenankanlah doaku (QS Ibrahim [14]: 40)


"Ya Tuhanku, anugerahkanlah kepadaku (seorang anak) yang termasuk orang-orang yang saleh." (QS Ash-Shafaat [37]: 100)


"Ya Tuhan kami, jadikanlah kami berdua orang yang tunduk patuh kepada Engkau dan (jadikanlah) di antara anak cucu kami umat yang tunduk patuh kepada Engkau dan tunjukkanlah kepada kami cara-cara dan tempat-tempat ibadat haji kami, dan terimalah tobat kami. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Penerima Tobat lagi Maha Penyayang." (QS Al-Baqarah [2]: 128)


"Ya Tuhanku, berilah aku dari sisi Engkau seorang anak yang baik. Sesungguhnya Engkau Maha Pendengar doa." (QS Ali Imran [3]:38)


d. Doa memohon kekuatan, ketabahan, dan dimudahkan urusan

"Ya Tuhan kami, limpahkanlah kesabaran kepada kami dan wafatkanlah kami dalam keadaan berserah diri (kepada-Mu)." (QS Al-A'raf [7]:126)


"Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami tersalah. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebankan kepada kami beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang kami tak sanggup kami memikulnya. Beri maaflah kami, ampunilah kami, dan rahmatilah kami. Engkaulah Penolong kami, tolonglah kami terhadap kaum yang kafir." (QS Al-Baqarah [2]:286)


"Ya Allah tidak ada kemudahan kecuali yang telah Engkau mudahkan, sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah apabila Engkau menghendakinya.." (HR Ibnu Hibban)


e. Doa bila rasa mulas mulai datang

"Ya Tuhan kami, hanya kepada Engkaulah kami bertakwa dan hanya kepada Engkaulah kami bertobat dan hanya kepada Engkaulah kami kembali." (QS Al-Mumtahanah [60]:4)


"Cukuplah Allah bagiku. Tidak ada Tuhan selain Dia. Hanya kepada-Nya aku bertawakal dan Dia adalah Tuhan yang memiliki Arsy yang agung." (QS At Taubah [9]: 129)


f. Bila bayi lahir

"Aku berlindung untuk anak ini dengan kalimat Allah yang sempurna dari segala gangguan setan dan gangguan binatang serta gangguan sorotan mata yang dapat membawa akibat buruk bagi apa yang dilihatnya." (HR Bukhari)


"Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pasangan kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami imam bagi orang-orang yang bertakwa (QS Al-Furqan [25:74)

1 comments:

lomita said...

wah penting banget nih dicatet biar lebih tenang ngadepin proses lahiran...ijin copas ya shin :)

 

All I Wanna Do Is Grow Old With You Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template